Thursday, September 29, 2011

[Review] Rise of the Planet of the Apes (2011)


                     Rise of the Planet of the Apes (2011)
Action | Drama | Sci-Fi
Directed by Rupert Wyatt
Starring: James Franco, Andy Serkis, Freida Pinto, Tom Felton

Sebuah penelitian dilakukan oleh seorang ilmuwan bernama Will Rodman (James Franco) dalam  menemukan obat baru untuk penyakit Alzheimer, ia berharap obat itu akan menyembuhkan ayahnya yg sedang sakit. Sebagai eksperimen seekor kera betina ditangkap dan dibawa ke lab GenSys di San Francisco untuk menjalani tes dan akibat pengaruh obat yg diberikan kera itu tewas dan meninggalkan bayinya Caesar (Andy Serkis). Will akhirnya membawa pulang Caesar dan ia besarkan seperti layaknya anak manusia. Caesar sendiri ternyata memiliki tingkat intelejensia diatas rata-rata karena faktor keturunan dr ibunya dan akibat suatu insiden ia dihukum dan dimasukan ke dalam sebuah tempat penangkaran primata, disana Caesar ternyata menyadari perbedaan yg ia miliki dengan ras sejenisnya dan ia mulai membangun sebuah pasukan untuk keluar dr tempat tersebut.


Dapat dibilang reboot dr series Planet of the Apes ini salah satu film terbaik di tahun 2011, sebuah kisah menyentuh sekaligus mendebarkan dimana hubungan Will dan Caesar sangat dekat layaknya ayah dan anak (adegan2 saat Caesar tumbuh dewasa cukup mengharukan), ditambah dengan teknologi visual FX yg canggih dan tidak lupa performa Andy Serkis dengan Motion Capture-nya yg mempesona, dapat dibilang Andy selalu berhasil menghidupkan karakter fiksi menjadi nampak lebih hidup dengan kehebatannya (karakter  Gollum dan King Kong juga ia perankan dengan apik sebelumnya). Sang sutradara Rupert Wyatt membawa pengaruh yg kuat dlm franchise ini dan ia berhasil membuat sebuah film action/sci-fi yg memiliki sentuhan dramatis namun tetap menghibur.


No comments:

Post a Comment