Wednesday, November 30, 2011

[Review] Drive (2011)

Drive (2011)
 Crime | Drama | Thriller
Directed by Nicolas Winding Refn
Starring: Ryan Gosling, Carey Mulligan, Albert Brooks

Drive berkisah tentang seorang pria yg hanya disebut dengan Driver (Ryan Gosling) dan tidak pernah diketahui nama asli ataupun asal usulnya, ia berprofesi sebagai montir dan stuntman pd siang hari dan di malam harinya ia bekerja sebagai supir sewaan bagi para perampok. Ia sendiri memiliki reputasi yg mengagumkan karena tidak pernah tertangkap oleh pihak kepolisian yg memburunya saat sedang beraksi. Saat Ia menempati flat baru dan berkenalan dengan seorang wanita bernama Irene (Carey Mulligan)  ia pun langsung memiliki perasaan padanya, Irene sendiri memiliki seorang anak laki-laki yg berhubungan cukup akrab dengan driver. Masalah baru muncul saat suami Irene yg baru keluar dari penjara berkenalan dengan driver dan mengajaknya untuk terlibat dalam suatu perampokan yg melibatkan mafia kelas kakap, Bernie (Albert Brooks) dan Nino (Ron Perlman), mulai dari saat itulah hidup driver yg  sebelumnya tak memiliki masalah menjadi berubah.


Film yg disutradarai oleh sineas asal Denmark, Nicolas Winding Refn dan dibintangi Ryan Gosling ini memang terasa sangat arthouse, adegan kekerasan dan emosi dari karakternya lebih diutamakan disini, mulai dr opening credit-nya saja sudah terlihat bahwa film ini memang tidak semata-mata dibuat untuk para penggemar adegan aksi kebut-kebutan. Tokoh utamanya sendiri jarang berbicara dan bersikap “cool” sehingga kesan misteriuslah yg melekat dari dirinya, Ryan Gosling memang pas dalam memerankan karakter tersebut dan juga di film ini ia sendirilah yg memilih Nicolas sebagai sutradaranya (ia memenangkan penghargaan best director cannes film festival). Alur film yg terasa lambat memang bertolak belakang dengan kecepatan sang driver dalam mengemudikan mobilnya, plotnya sendiri memang nampak sederhana namun dengan arahan dr Nicolas membuat film ini justru memiliki keunikan tersendiri mulai dari cast-nya yg solid, score musik yg pas, sampai pengambilan gambar yg tidak konvensional. Drive merupakan sebuah film action cerdas yg memadukan unsur artistik dan emosional dengan sangat baik didalamnya, salah satu film terbaik di tahun 2011 very recommended . 


No comments:

Post a Comment